Minggu, 19 September 2010

Mimisan

Chan-chan, pacar saya, sedang kena pilek, jadi kemana-mana dia selalu bawa tisu buat ngelap ingus (sebenarnya, saya yang maksa dia bawa-bawa tisu, cos helllo??? saya sendiri bisa ilfil kalo ngeliat orang dengan ingus kemana-mana, biarpun itu adalah ingus pacar saya sendiri). Trus kemaren ini pas saya lagi nyuci-nyuci tumpukan piring dan gelas kotor di rumahnya (cuma perasaan saya aja, atau emang ini piring gelas selalu numpuk tiap kali saya maen ke rumah??), chan-chan tiba-tiba menyingkirkan saya dari posisi saya di depan bak cuci piring dan lalu srat-srot mulai buang ingus disitu. Iiiiiiihhhhh....jijay-marujay-bajay!!

"Huuuunnn....jorooook...!" protes saya padanya yang cuma ditanggapi dengan cengengesan tanpa dosa dari pacar saya. Tapi bukan itu yang membuat saya hampir histeris sekitar sedetik kemudian. Pasalnya, saya melihat muka chan-chan, dan disanalah dia berada, sodara-sodara, mengalir dengan indahnya dari hidung chan-chan, bukan ingus dan bukan upil, tapi darah. DARAH!!

"Apaan tuh Hun???" pekik saya histeris. Chan-chan mengusap idungnya pake jari terus ngeliatin jarinya. "Oh, kayak darah. Kok bukan ingus ya, Hun?" jawab chan-chan kalem. Oh tidak, ada apa ini, saya gak tau mana yang lebih bikin saya histeris, hidung chan-chan berdarah, atau kenyataan bahwa si hidung berdarah lebih mengkhawatirkan ketiadan ingus daripada keberadaan darah. Mungkin yang kedua. 

"Tenaaaangggg ...jangan panik! jangan panik!!" ucap saya berulang-ulang sementara chan-chan membasuh idungnya di bak cuci piring. Saya lalu berkeliling dapur, mendata barang-barang apa saja yang mesti dibawa dan yang mana saja yang mesti ditinggalakan dan direlakan (hadoooh...ni panik karena mimisan ato karena bencana alam seh??? ).

Setelah berusaha berhenti panik, saya lalu melesat ke komputer di dalam rental (sebelum kalian bertanya-tanya rental apakah yang dimaksud, saya akan jelaskan bahwa chan-chan punya rental film di bagian depan rumahnya), dan melakukan yang dilakukan oleh semua orang normal lainnya saat mereka tidak tahu apa yang harus dilakukan untuk menyelesaikan masalah yang tengah dihadapi (belibet banget bahasanya), yaitu buka internet dan minta tolong bulek google!!

Buat yang mungkin kebetulan punya masalah yang mirip-mirip kalian bisa klik di sini

Jadi terselamatkanlah hari itu berkat bulek google!! Dari artikel yang saya temukan itu saya jadi tahu sedikit tentang mimisan. Kemungkinan penyebab mimisannya chan-chan hari itu adalah karena buang ingus terlalu keras sampe idungnya luka dan berdarah, atau bisa juga karena kedinginan (jelas aja, tuh AC disetel nonstop 24 jam). 

Tidak ada komentar: